Jurusan Brahma Widya Gelar Ratam

PENGUMUMAN PENGAJUAN BEASISWA PROGRAM DOKTOR BAGI DOSEN STAHN MPU KUTURAN SINGARAJA TAHUN ANGGARAN 2022
September 22, 2022
Pembekalan dan Pelepasan Mahasiswa KKN STAHN Mpu Kuturan, Sedana: Mahasiswa Wajib Berikan Sumbangsih Untuk Kemajuan Desa
September 27, 2022

SINGARAJA, HUMAS – Jurusan Brahma Widya Sekolah Tinggi Agama Hindu (STAH) Negeri Mpu Kuturan Singaraja menggelar Ramah Tamah (Ratam) di Desa Menyali, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng. Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari (22-23 September 2022) ini, dipusatkan di The Sunnas dibuka oleh Ketua Jurusan Brahma Widya Dr. Drs. I Wayan Gata, M.Pd.

Dalam sambutannya, Dr. Drs. I Wayan Gata, M.Pd mengatakan, ratam sebagai kegiatan pengembangan mental dan karakter untuk kesiapan proses pendidikan selanjutnya. Selain itu, kegiatan ratam juga dapat menumbuhkan rasa kekeluargaan antar jurusan.

Sementara itu, ketua panitia Putu Ayu Nessa Anggreni memberikan pesan dengan adanya Ratam ini dapat meningkatkan kepedulian dan solidaritas untuk saling berbagi rasa, bercerita disaat kita berjumpa dalam satu kesatuan jurusan, sehingga mampu mencapai kesuksesan dalam lingkup akademik maupun non akademik.

Hadir pula dalam kesempatan itu, Kaprodi Filsafat Hindu, I Made Gami Sandi Untara, S.Fil.H.M.Ag, Kaprodi Teologi Hindu, I Wayan Titra Gunawijaya, S.Fil.H., M.Ag, Kepala Lab Brahma Widya I Putu Ariyasa Darmawan, S.Ag,M.Ag dan beberapa dosen di Jurusan Brahma Widya.

Ratam diikuti oleh 88 orang mahasiswa baru yang terdiri dari mahasiswa prodi Filsafat Hindu dan Teologi Hindu yang mengangkat tema “Berjumpa, Bercerita, dan Berbagi Rasa”. (hms)

Comments are closed.